Santri MTs Pesantren HUBULO Juara 3 GMC

Santri MTs Pesantren HUBULO Juara 3 GMC

Santri MTs Pesantren HUBULO Juara 3 GMC

HUBULO - Himpunan Mahasiswa Jurusan Matematika memberikan wadah pengembangan kemampuan bidang pendidikan matematika bagi siswa sekolah atau madrasah. Bentuk dukungan tersebut dengan menggelar Gorontalo Mathematic Competition (GMC) antar siswa  SMP/MTs, pada Sabtu (18/11), di Auditorium UNG

Kompetisi yang melibatkan siswa sekolah se Prov. Gorontalo tersebut kata Ketua HMJ Matematika Taufik Layuhibu, bertujuan untuk memotivasi siswa untuk bisa bersaing dalam bidang ilmu matematika secara kompetitif. Sekaligus untuk melatih mental untuk bersaing menjadi seorang pemenang maupun pihak yang kalah.

Ketua Jurusan Matematika Prof. Dr. Nurhayati Abbas, M.Pd, mengatakan, pelaksanaan Mathematics Competition merupakan salah satu bentuk komitmen Jurusan, dalam mendukung perkembangan kemampuan matematika siswa di Gorontalo.

Dalam kegiatan ini Pesantren HUBULO mengutus santrinya dari Madrasah Tsanawiyah atas nama Ahmad Rivai Kls IX C, Muhsin Zulhijjah kls VIII C dan Muh Devanto kls  VII D. Dan alhamdulilah mereka menjadi Juara III dalam lomba tersebut. Sedangkan yang menjadi juara I dari MTs Al-Islah Terpadu dan Juara II dari SMP Santamaria Kota Gorontalo. Romi_82

Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

 

Tambah