Pesantren HUBULO Berduka

Pesantren HUBULO Berduka

Pesantren HUBULO Berduka


HUBULO-Innalillahi wainna ilaihi roji’un, kabarduka menyelimuti keluarga besar Pesantren HUBULO di hari kedua Ramadhan 1440 H , Selasa Pagi (7/5) KH Abd Roziq, tokoh perintis Pesantren HUBULO tutup usia di Rumah Sakit Cirebon Jawa Barat.

Di Pesantren HUBULO sosok Abi Roziq panggilan akrab kami sehari-hari sangat dihormati sekaligus menjadi panutan para santri dan ustad / ustadzah tak terkecuali para alumni yang selalu tunduk dan mencium tangannya dikala bersalaman.

Dalam keseharian sosok Abi Roziq dikenal lembut, ramah, serta penyayang terhadap santri-santri bahkan dikalangan para santri menganggap layaknya orang tua sehingga dipanggi Abi (ayah).

Dikalangan para guru Abi Roziq dikenal juga santun dan ramah, beliau senantiasa menekankan untuk mendidik menggunakan hati, karena proses pendidikan dan pembentukan karakter anak santri tak boleh menerapkan pendekatan kekerasan, itulah pesan beliau ketika rapat kamisan dengan guru.

Disisi lain Abi Roziq adalah sosok yang tekun beribadah terutama sholat subuh berjamaah, meski kesehariannya harus menggunakan kursi roda, tapi beliau tak pernah meninggalkan shalat subuh berjamaah. Beliau juga orang yang mau turun langsung untuk membersihkan tempat wudhu dan WC atau kamar mandi Umum santri putra, bahkan kata beliau “ kalau cari saya, dibak wudhu atau kamar mandi” sungguh pelajaran yang sangat berharga keistiqomahan beliau dalam beribadah dan ketawahuan yang luar biasa.

Kini sosok itu telah tiada, telah meninggalkan kita semua, menghadap sang khalik Allah SWT, tapi jasa-jasanya merintis Pesantren HUBULO hingga sekarang insha allah akan menjadi ladang jariyah beliau dan akan dikenang sepanjang masa.


 


Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

 

Tambah