Penyembelihan Hewan Kurban di Pesantren HUBULO

Penyembelihan Hewan Kurban di Pesantren HUBULO

Penyembelihan Hewan Kurban di Pesantren HUBULO


HUBULO-Pelaksanaan Shalat Ied Adha 1440 H di Pesantren HUBULO berakhir pukul 07.45 Wita dilanjutkan salam salaman oleh seluruh santri, orang tua dan masyarakat dengan para ustadz, setelah itu ketua Panitia Kurban Ust Ali Sabana Mudakir, M.Pd bergegas untuk mempersiapkan pemotongan hewan kurban dihari pertama Ahad (11/8).

Dihari pertama disembelih 3 ekor sapi yaitu 1 ekor sapi dari keluarga Yayasan Annie Ebu Gobel, 2 ekor sapi dari kelompok ustad dan ustadzah Pesantren HUBULO. Adapaun lokasi pemotongan di sekitar lapangan basket Pesantren HUBULO dan sebagai tukang potong atau jagalnya adalah Ust H Abd Hakim, S.Ag

Dihari kedua Senin (12/8) disembelih 2 ekor sapi hasil patungan latihan kurban santriwan dan santriwati, daging-daging tersebut sebagian dibagikan dengan masyarakat sekitar Pesantren HUBULO dan sebagian lagi dimasak bersama wali kelasnya masing-masing. Tujuan dari pada kegiatan masak-masak bersama wali kelas ini adalah supaya terjalin kedekatan dan silaturahim dengan wali kelasnya dan wali kelasnya bisa menilai karakter anak asuhnya.

Karena di Pesantren HUBULO pendidikan bukan saja yang didapatkan dikelas melainkan apa yang biasa didengar, dilihat dan dirasakan semuanya adalah pendidikan Romi-82

 



Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

 

Tambah