Milad Pesantren HUBULO Ke 29

Milad Pesantren HUBULO Ke 29

Milad Pesantren HUBULO Ke 29

HUBULO – Pesantren HUBULO bulan September tahun 2016 ini merayakan hari jadinya yang ke 29 Tahun. Tujuan perayaan 29 Tahun Pesantren HUBULO adalah membangun dan mencerdaskan masyarakat Gorontalo sesuai amanah dari pendiri Pesantren HUBULO Alm Bapak Drs. H Thayeb Mohammad Gobel. Selain itu, perayaan milad Pesantren HUBULO ke 29 ini juga dijadikan sebagai ajang silaturahim antara guru, karyawan, santri, alumni dan yayasan annie ebu gobel. Adapun kegiatan milad ini di mulai dari tanggal 1 s/d 7 September 2016 dengan upacara pembukaan dan pelepasan balon udara yang dipimpin langsung oleh wakil pimpinan 1 bidang pendidikan Ust H Abd Hakim B, S.Ag kemudian dilanjutkan lomba-lomba antar santri seperti lomba cerdas cermat, cipta dan baca puisi, speling bee, pidato 3 bahasa, hafalan juz amma dan yasin, azan, kaligrafi, bulu tangkis, dan tenis meja.

Pada kesempatan ini pula Pesantren HUBULOmemberikan apresiasi berupa bonus kepada juara III lomba KSM Tingkat Nasional Tahun 2016 berupa bebas uang SPP dan makan selama 1 semester yaitu semester genap tahun pelajaran 2016/2017 atas nama Muhammad Alfateh kelas XI MIA dan Syarif Hidayatullah kelas XII IPS dengan tujuan memotivasi santri-santri yang lain agar berlomba-lomba meraih prestasi selama belajar di Pesantren HUBULO. Selain itu juga dilaksanakan kegiatan manasik haji dan mengundang sekolah SD dan SMP sekitar Kecamatan Tapa. Pada tanggal 7 September 2016 acara puncak yaitu pengajian majelis Nur Hubbulloh dalam rangka milad Pesantren HUBULO yang ke 29 yang dipimpin langsung oleh Ust. Yusuf dan Bapak Imam H Idris Noho di masjid Al-Hidayah Pesantren HUBULORomi 82

Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

 

Tambah