MAS Hubulo Juara Kombanas Tingkat Provinsi secara virtual

MAS Hubulo Juara Kombanas Tingkat Provinsi secara virtual

MAS Hubulo Juara Kombanas Tingkat Provinsi secara virtual

HUBULO-Madrasah Aliyah Swasta HUBULO bersyukur atas prestasi 2 orang santri atas nama Nurdias Ramadhan Habibie kelas XII Agama dan Yahdini Nailah F Mobilingo kelas XII Agama atas prestasi dari perwakilan MAS Hubulo dalam Kompetisi Bahasa Arab Nasional (KOMBANAS) secara virtual tahun 2021 tingkat Provinsi  dan akan mewakili Provinsi Gorontalo pada tingkat Nasional dalam katagori Madrasah Aliyah Swasta. Adapun Kegiatan  KOMBANAS untuk Tingkat Nasional telah dilaksanakan pada Hari Sabtu tanggal 2 Oktober 2021 dan kita berdoa semoga kedua ananda ini mendapat juara di tingkat Nasional, amin.

Kegiatan KOMBANAS untuk tingkat Kabupaten telah dilaksanakan tanggal 2 September 2021, kemudian pada tanggal 18 September 2021 dilaksanakan lomba KOMBANAS tingkat provinsi, dan alhamdulillah MAS Hubulo mendapat Juara 1 Katagori Madrasah Aliyah Swasta Nurdias Ramadhan Habibie, serta Juara 2 katagori Madrasah Aliyah Swasta Yahdini Nailah F Mobilingo dan ini tertuang dalam Surat Keputusan Nomor 30/KOMBANAS/F-MGMP-BA/IX/2021 tentang Penetapan Juara Tingkat Provinsi Kompetisi Bahasa Arab Nasional (KOMBANAS) Secara Virtual ke 4 Tahun 2021.

Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada Ustadz Pembimbing yaitu Ust Adin Mustofa, Lc, M.Pd dan Ust Mohammad Natsir Hamid Igirisa yang telah membina, membimbing, mengarahkan santri-santri sehingga dapat mewakili Provinsi untuk mengikuti lomba di tingkat Nasional.


Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

 

Tambah