Kunjungan Kapolda Gorontalo Ke HUBULO

Kunjungan Kapolda Gorontalo Ke HUBULO

Kunjungan Kapolda Gorontalo Ke HUBULO

HUBULO-Pada hari Jum'at (8/7) Pesantren HUBULO mendapat kunjungan dari orang nomor 1 di Kepolisian Gorontalo yaitu Bapak Kapolda Irjen Pol Helmy Santika, S.IK, M.Sc. Dalam kunjungan ini Bapak Kapolda Gorontalo di sambut langsung oleh Ibu Pimpinan Pesantren HUBULO Hj Rachmayanti Monoarfa, Wakil Pimpinan 1 Ust H Abd Hakim, Wakil Pimpinan 2 Ust Ali Sabana Mudakir dan Kepala MAS HUBULO Ust Ikromi.

Kunjungan Bapak Kapolda Gorontalo ke Pesantren HUBULO dalam rangka menyerahkan 1 ekor sapi limosin hewan qurban kepada Pesantren HUBULO, dan diterima langsung oleh Wakil Pimpinan 1 Ust H Abd Hakim dan disaksikan oleh Kapolsek Tapa, Komite Madrasah dan para pejabat Kepolisian dari Polda Gorontalo.

Ibu Pimpinan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Kapolda dan terharu dalam kunjungan ini, serta beliau akan melaporkan kepada ketua Yayasan Annie Ebu Gobel (YAEG) yaitu Bapak Rachmat Gobel dan Ketua Dewan Pembina Bapak Abdullah Tauhid Gobel.

Pada tanggal 10 Juli 2022 setelah sholat Idul Adha 1443 H sapi qurban dari Bapak Kapolda Gorontalo di potong dan dagingnya dibagikan kepada masyarakat sekitar Pesantren HUBULO. (Romi_82)

Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

 

Tambah