Amaliyah Tadris Tahun 2024

Amaliyah Tadris Tahun 2024

Amaliyah Tadris Tahun 2024

HUBULO-Kegiatan-kegiatan akademik di Pesantren HUBULO berjalan sesuai kalender pendidikan, salah satunya adalah kegiatan amaliyah tadris atau micro-teaching (praktikum mengajar) santri akhir TMI angkatan 31 Tahun 2024, yang merupakan rangkaian agenda tahunan yang sudah tertuang di kalender pendidikan Pesantren HUBULO Tahun Pelajaran 2023/2024. Peserta yang mengikuti kegiatan amaliyah tadris tahun ini berjumlah 24 orang. 19 orang santri putri dan 5 orang santri putra. Pembukaan amaliyah tadris dilaksanakan pada tanggal 8 Januari 2024 di ruang rapat dewan guru Pesantren HUBULO.

Amaliyah Tadris Perdana dilaksanakan pada Hari Ahad tanggal 14 Januari 2024 jam pertama di kelas VIII A. Adapun santri yang menjadi pengajar perdana bernama Felly Angraini  Mokoginta kelas XII MIPA dengan materi pelajaran Mahfuzot.

Diadakannya kegiatan ini bertujuan untuk menyempurnakan pemahaman dalam kegiatan ajar-mengajar serta mengasah potensi santri nihai dalam bahasa arab maupun bahasa inggris. Selain itu kegiatan amaliyah tadris juga merupakan bentuk pembekalan bagi santri kelas VI TMI yang akan lulus dan melaksanakan pengabdian di masyarakat nanti.

Kegiatan amaliyah tadris di tutup pada tanggal 21 Januari 2024 oleh Wakil Pimpinan bidang kurikulum Ust. H Abd Hakim B, S.Ag. (ROMI_82)

Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

 

Tambah